oleh

Pratin Pekon Gunung Kemala Fitra Kurniawan Berserta Jajarannya Bagikan BLT-DD Tahap I Tahun 2024

Way Krui, Maklumatmedia.com – Pemerintah  Pekon Gunung Kemala, Kecamatan Way Krui  menyalurkan Bantuan Langsung Tunai-Dana Desa (BLT-DD) tahap pertama tahun anggaran 2023  kepada  27 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), Jumat, (12/5 2023).

BLT-DD  Januari, Febuari dan Maret  dibagikan  kepada  warga KPM  yang memiliki penyakit menahun atau stroke, dan anak cacat. Pantauan wartawan, BLT-DD dibagikan secara door to door (dari rumah ke rumah), dipimpin langsung oleh Peratin Gunung Kemala Fitra Kurniawan, didampingi Ketua LHP Hasnal Arif.

Dikatakan,  27 KPM penerima  BLT-DD tersebut merupakan  warga yang benar-benar layak mendapatkan bantuan, serta  belum tercover bantuan sosial lainnya, seperti Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) maupun Program Keluarga Harapan (PKH).

“BLT-DD yang kita bagikan hari ini untuk tiga bulan sekaligus, yakni Januari, Febuari dan Maret 2023 kepada 27 KPM, dengan nilai total  Rp. 900 ribu tiap KPM.

Saya berharap agar bantuan ini benar-benar bisa dimanfaatkan  oleh para KPM dengan sebaik mungkin,” kata  Peratin.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Camat Way Krui, Suwarti, Babinsa, Babinkamtibmas, Pendamping Desa, Ketua LHP, dan  aparatur Pekon Gunung Kemala. (MNDR).

Print Friendly, PDF & Email

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed